Home » , » Cara Membuat Facebook Terlengkap

Cara Membuat Facebook Terlengkap

Facebook adalah salah satu situs jejaring sosial yang paling populer selain twitter dan teman-temannya. Di facebook ini kita layaknya berteman, mengobrol, kencan dengan teman seperti di dunia nyata. Tapi yang membedakan adalah kita melakukannya dengan online atau virtual.


banyak fitur yang kita dapat untuk memudahkan kita berhubungan dengan teman, keluarga, atau pacar. Antara lain seperti chatting, video chatting, berkencan atau janjian, group, atau fanspage. pokoknya hampir sama dengan kehidupan kita sehari-hari di dunia nyata ini.

Bagaimana Cara Membuat Facebook?


saya akan jelaskan caranya, tetapi syarat yang mutlak untuk membuat facebook adalah anda harus memiliki email. terserah mau menggunakan email apa, yang penting email masih aktif karena akan di gunakan untuk konfirmasi setelah pembuatan facebook. saya sendiri menyarankan untuk menggunkana email dari Google yaitu Gmail. jika tidak tahu membuat email google, bisa kunjungi cara membuat email dari google. kenapa saya menyarankan email dari google, karena menurut saya email dari Google yang paling baik dan banyak fasilitas yang kita dapatkan dari google seperti blog, adsense, adwords, youtube dan lain-lain.

oke, sekarang saya sudah menganggap anda telah memiliki email. langkah selanjutnya pembuatan akun facebook.
1. langkah awal masuk ke http://www.facebook.com/
2. anda akan dihadapkan halaman seperti di bawah.


  • First Name : Nama depan
  • Last Name : Nama belakang
  • Your Email : Email yang telah di buat tadi
  • Re-enter Email : Masukkan email yang sama seperti di atasnya
  • New Password : Kata sandi yang berguna untuk login atau masuk ke facebook
  • Month : Bulan lahir
  • Day : Hari lahir
  • Year : Tahun lahir
  • Gender : jenis kelamin Female unguk perempuan dan Male untuk laki-laki
3. lalu klik Sign Up
4. maka anda akan di bawa kehalaman berikut, klik saja "Skip this step"


5. lalu akan di bawa ke step 2, disini isikan informasi tentang anda dan klik "Save & Continue". bila belum tahu dan ingin mengisikannya nanti silahkan klik Skip.


6.  lalu di step ke 3, upload foto profile anda. bila ingin melewatkannya klik Skip


demikian Cara Membuat Facebook, mudah bukan? dan yang terakhir tinggal konfirmasi lewat Email. caranya Login ke email yang anda pakai, yang saya sarankan menggunakan Email dari google.

1. masuk ke http://gmail.google.com/
2. masukkan username dan password
3. lalu cek di bagian inbox, maka akan nampak email dari Facebook yang berisikan link konfirmasi dari Facebook.


ya, demikian cara membuat facebook beserta cara konfirmasi email di facebook. kalau sudah selesai pembuatan facebook nya, berarti tolong kasih like sama komentarnya di foto bayi imut. hehe, sedikit promosi.

sebenarnya facebook bisa di manfaatkan juga media promosi suatu barang atau produk selain koran/TV/Radio/dll. sebagai contoh seperti Fans Page dan periklanan berbayar. tapi saya tidak akan membahas disini, mungkin dilain waktu saya akan membahas itu. untuk membuat fanspage dan cara memasangnya di blog sudah saya buat caranya.

mungkin sekian dulu, terima kasih telah membaca artikel saya sampai disini. semoga berguna, nantikan artikel saya yang lainnya di Mastepa.

1 comments:

Berkomentarlah dengan baik, jangan mengandung sara/kata kotor/tidak sopan. karena komentar seperti itu tidak akan kami jawab. atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih